Buku ini hanya boleh dibeli oleh para orang tua yang mau menjadi bagian dalam perjuangan melawan agenda penyimpangan seksual yang semakin marak terjadi dan yang mau berupaya memberikan pendidikan yang terbaik bagi buah hati.
Mengenalkan konsep gender sejak dini adalah langkah penting untuk membangun pemahaman yang sehat tentang diri sendiri dan orang lain. Velcro Puzzle Book ini membantu menghilangkan stigma dan memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk menjalani kehidupan yang seimbang, bahagia, dan penuh penghargaan terhadap fitrah seksualitas mereka.
Buku ini dirancang khusus untuk anak perempuan. Mereka akan memahami betapa istimewanya mereka sebagai anak perempuan. Dengan aktivitas dan cerita yang penuh inspirasi, mereka akan merasa percaya diri dan siap menghadapi dunia dengan kepribadian yang unik.
Fitur utama:
– Konsep Velcro Puzzle Book yang interaktif dan mendidik.
– Cerita inspiratif yang mengangkat nilai-nilai positif.
– Ilustrasi yang indah dan menarik.
– Buku khusus untuk anak perempuan untuk memberikan pemahaman gender.
– Percakapan bermakna yang bermanfaat untuk refleksi diri.