SINOPSIS:
Muti si semut merah dan Mumu si semut hitam sedang bermain di taman Hutan Cahaya. Wah ternyata di sana ada Paman Kupu sedang membagikan kue. Semua hewan langsung mengantre semuanya ingin kebagian kue. Namun ada keributan terjadi. Ternyata Komo si Kumbang tidak mau mengantre. Ia malah menyerobot antrean karena ingin mendapat kue lebih dulu. Hewan-hewan lain tidak terima ada juga yang marah. Bahkan Lalang si belalang mendorong Komo hingga jatuh. Apa yang akan terjadi selanjutnya ya? Bagaimana aksi para hewan ini di Hutan Cahaya? Wah wah penasaran kan? Adik-Adik bisa baca cerita selengkapnya di buku Dongeng Islami Hutan Cahaya ini. Ada juga lho cerita hewan lainnya yang enggak kalah seru untuk Adik- Adik baca bersama Ayah Ibu Kakak dan juga teman-teman
PENULIS:
Jumi Haryani
PENERBIT:
GEMA INSANI